Skip to main content

Perseroan Terbatas (PT) adalah salah satu badan usaha yang dilindungi secara hukum dengan modal berupa saham. Lantas, apa saja kekurangan dan kelebihan PT? Sebelum mendirikan badan usaha ini, maka tidak ada salahnya Anda untuk mengetahuinya.

Apa Itu PT?

PT merupakan usaha berbadan hukum resmi, yakni dengan persekutuan modal dan perjanjian pendirian. Kegiatan usaha ini memiliki modal dasar yang terbagi dalam bentuk saham. Lembar saham tersebut kemudian menjadi modal dasar untuk pembentukan badan usaha yang bisa diperjualbelikan. 

Kelebihan PT

Badan usaha ini tentu punya banyak kelebihan. Simak ulasannya berikut ini.

1. Mengumpulkan Modal Lebih Besar

Badan usaha ini dapat mengumpulkan modal besar karena menjual saham ke masyarakat umum. Penjualannya akan menambah modal perusahaan.

2. Kemudahan Perluasan Usaha

Dengan modal kuat, maka perusahaan akan leluasa dalam melakukan perluasan atau pengembangan usaha. Hal ini memungkinkan, karena tidak sulit untuk badan usaha ini dalam mencari modal. 

3. Tanggung Jawab Pemilik Usaha Terbatas

Tanggung jawab pemilik usaha akan terbatas berdasarkan saham yang mereka punya. Hal ini akan mencegah dari adanya monopoli pihak tertentu. Dengan adanya pembagian saham membuat para pemiliknya punya hak dan tanggung jawab berbeda. 

4. Aset Pribadi Lebih Terlindungi

Berdasarkan pasal 3 ayat (1) Undang-undang 40 tahun 2007 mengenai PT, tanggung jawab pemegang saham terbatas pada besaran saham yang mereka punya. Jika terjadi kerugian pada perusahaan, maka akan ditanggung berdasarkan besaran saham yang mereka punya.

Kekurangan PT

Meski memiliki banyak kelebihan, namun badan usaha ini juga punya beberapa kekurangan. 

1. Proses Rumit

Beberapa orang menilai proses pendirian badan usaha ini cukup rumit. Meski demikian, hal itu sebenarnya dapat disiasati dengan adanya Online Single Submission. Sistem ini akan mempermudah pendirian badan usaha tersebut.

2. Membutuhkan Dana yang Besar

Dalam mendirikan badan usaha, terdapat beberapa angka tertentu yang harus Anda setorkan untuk modal awal. Meski demikian, setelah munculnya UU Cipta Kerja, modal awal badan usaha ini berpatokan pada kesepakatan para pendirinya.

Sebagai contoh, untuk penanaman modal asing, modal awalnya adalah Rp10 miliar.

3. Pembubaran yang Rumit

Kemudian, untuk proses pembubaran, sudah tercantum dalam undang-undang. Sebelum Anda membubarkannya, wajib membayar semua kewajiban termasuk pajak. Maka, prosesnya tidak semudah dengan proses penutupan badan usaha lainnya.

Nah, itulah ulasan tentang kekurangan dan kelebihan PT. Hal ini menjadi pertimbang Anda sebelum mendirikan badna usaha tersebut. Jika Anda mengalami kendala dalam prosesnya, Anda bisa menghubungi layanan 165 Suite. Tersedia jasa pengurusan pendirian badan usaha yang profesional dan terpercaya. Klik tautan berikut Jasa Pengurusan Pendirian PT, untuk mendapatkan informasi paket promo harga layanan.

Leave a Reply